Home » » 7 Contoh Usaha Rumahan Sambil Momong Anak Untuk Ibu rumah tangga

7 Contoh Usaha Rumahan Sambil Momong Anak Untuk Ibu rumah tangga

Posted by Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah on Friday, July 19, 2019

Contoh Usaha Rumahan Sambil Momong Anak Untuk Ibu rumah tangga
Kebutuhan akan finansial semakin hari semakin pelik. Apalagi jika Anda adalah seorang ibu rumah tangga, keuangan menjadi hal paling ‘sensitif’ untuk dibahas. Ada yang bilang, seorang IRT merupakan ahli management paling baik. Karena dapat mengatur keuangan keluarga meski terkadang masih bisa dikatakan jauh dari cukup. Nah sebagai IRT yang paham dengan segala kebutuhan, Anda pun paham betul hanya mengandalkan penghasilan dari suami tidak melulu cukup. Berbagai cara dilakukan termasuk dengan mencari contoh usaha rumahan yang bisa Anda terapkan.

Usaha kecil-kecilan adalah salah satu kunci yang patut Anda perhitungkan. Pasalnya, modal yang dikeluarkan tak harus menguras kantong sangat dalam. Bahkan hanya dengan modal seminim mungkin usaha kecil-kecilan bisa Anda mulai. Nah, bagi Anda yang mencari contoh usaha rumahan seperti apa yang sebaiknya Anda jalankan. Beberapa rekomendasi usaha rumahan di bawah ini patut Anda masukan pada list usaha Anda. Yuk disimak.

Perhatikan Hal Berikut Sebelum Memulai Usaha Rumahan


Bagi seorang Ibu Rumah Tangga, membantu ekonomi keluarga merupakan keharusan bagi sebagian orang. Hanya saja bagaimana caranya agar pekerjaan lain pun tidak terbengkalai. Kuncinya adalah dengan membuka usaha kecil-kecilan arau bisa disebut dengan usaha rumahan.

Usaha kecil-kecilan atau usaha rumahan merupakan usaha tunggal yang dijalani langsung secara individual. Artinya seseorang langsung ikut pada proses produksi hingga pemasaran. Pun tempat produksi dilakukan di rumah sendiri. Usaha rumahan berkembang dari pendesaan hingga perkotaan.

Sebagai calon pengusaha yang baik, tentunya ada beberapa hal yang sebaiknya Anda perhatikan sebelum memulai sebuah usaha rumahan. Apa saja?


· Niat

Niat merupakan hal paling dominan dalam menjalankan sebuah usaha. Baik itu dalam skala besar ataupun kecil. Dengan niat yang benar dan sungguh-sungguh seseorang dapat konsisten menjalani usahanya dan mencapai sebuah kesuksesan.

Saat Anda terpuruk dengan usaha yang sendang dijalani, kembali ingatlah niat awal Anda dan planning yang belum Anda capai. Dengan begitu Anda dapat memahami kondisi bisnis dan diri Anda sendiri.

· Passion

Sebuah usaha baiknya dijalani sesuai passion atau bakat. Biasanya dendam begitu Anda akan lebih paham dan ringan menjalani usaha rumahan Anda. Anda bisa memulai membuka usaha dengan hobi. Misalnya Anda sangat suka memasak, maka usaha rumahan yang cocok dengan Anda adalah bidang kuliner.

· Management

Sebagai IRT mengatur keuangan merupakan hal biasa. Tapi dalam usaha, managemen sebaiknya dipelajari dengan benar. Sehingga Anda dapat mengatur siklus keuangan. Seperti perhitungan modal serta laba yang didapat setiap bulan, pengeluaran, kebutuhan barang pokok hingga pengeluaran tidak terduga pun ada baiknya memiliki perhitungan sendiri. Dengan begitu Anda akan lebih dapat mengatur, dan siklus keuangan Anda akan tertata.

· Hitung-Hitungan

Hitung-hitungan disini bukan Anda banyak mempertimbangkan untuk pengeluaran atau pembelian. Namun lebih menghitung modal awal yang digunakan, lalu kalkulasikan dengan jumlah pinjaman (jika ada). Tujuannya agar Anda dapat memperhitungkan cicilan untuk melunasi hutang dengan pendapatan tiap bulannya. Apakah seimbang dengan pendapatan atau malah lebih banyak rugi. Sehingga untuk kedepannya Anda dapat meminimalisir hal yang sama.

· Pinjaman

Jika ternyata modal yang akan digunakan kurang, Anda bisa menyiasati dengan meminjam modal kepihak lain. Apabila ternyata pinjaman yang akan dilakukan dalam skala besar, baiknya saat finansial sudah terbilang kokoh. Ini menghindari dari penghambatan pengembalian pinjaman nantinya. Apabila finasial sudah memiliki lajur tetap, maka meminjam modal dengan jumlah besar pun tidak akan mengkhawatirkan. Tapi Anda harus tetap bijaksana jika berkaitan dengan uang.


Contoh Usaha Rumahan Ibu Rumah Tangga yang Bisa Anda Pertimbangkan


Setelah mengetahui apa-apa saja yang harus diperhatikan sebelum memulai usaha, saatnya menentukan apa yang akan Anda jalankan. Sebagai IRT, pastinya usaha rumahan yang tidak terlalu menyita waktu yang akan dicari.

Bingung dengan jenis usaha apa yang sebaiknya Anda geluti?

Beberapa rekomendasi usaha rumahan di bawah ini mungkin bisa Anda coba. Apa saja?


1. Membuka Usaha Kuliner


Kuliner merupakan jenis usaha yang tidak ada matinya. Artinya, sampai kapanpun usaha ini akan tetap eksis. Karena makan merupakan kebutuhan pokok bagi mahluk hidup. Maka usaha rumahan jenis kuliner selalu jadi rating paling banyak digeluti, bahkan sampai kalangan anak muda.

Usaha jenis kuliner bisa disesuaikan dengan passion Anda. Seperti membuat kueh kering atau basah, membuka usaha Catering untuk acara-acara pesta atau hajatan, membuat makanan ringan untuk distok di warung-warung kecil. Untuk modalnya sendiri bagaimana dengan jenis kuliner yang dijalanlan. Menjajakan cemilan seperti kueh-kueh basah modal bisa dimulai di bawah angka Rp1.000.000.00,- Kecuali untuk jenis Catering modal bisa lebih besar lagi.

2. Usaha Kerajinan Tangan


Anda orang yang kreatif? Tapi bingung menyalurkan bakat Anda? Mulai sekarang jadikan kreativitas Anda sebagai peluang usaha. Yups, kerajinan tangan merupakan salah satu peluang usaha yang patut Anda coba. Begitu juga nilai jualnya terbilang tinggi. Anda bahkan bisa menggunakan bahan-bahan di sekitar sebagai sarana kreativitas.

Contoh kerajinan tangan yang bisa Anda coba sebagai peluang adalah kalung, gelang, bros dan beberapa aksesoris lain. Atau alat-alat perlengkapan dapur seperti gelas berbahan dasar batok kelapa. Atau sesuaikan saja dengan bakat serta minat pasar.

3. Membuka Jasa Jahit

Apabila Anda memiliki keahlian menjahit, tidak ada salahnya Anda membuka usaha jasa menjahit atau permak. Peluangnya terbilang bagus, karena hampir setiap hari selalu ada saja yang membutuhkan jasa ini. Modalnya hanya mengeluarkan untuk membeli mesin jahit atau bahan kain. Selain itu Anda bisa mencoba seperti membuat baju-baju, kerudung dan sebagainya hasil kreativitas sendiri yang bisa Anda pasarkan.

4. Penulis Blog


Internet merupakan media yang diakses oleh hampir seluruh orang di dunia. Dengan internet Anda bisa menjangkau siapa saja tanpa harus bertemu langsung. Internet juga menjadi media penghasil pundi-pundi uang. Contohnya adalah dengan membuat Blog.

Apa itu Blog? Blog merupakan layanan yang dibuat oleh Pura Labs dan diakuisisi oleh Google pada tahun 2008. Blog adalah salah satu Platform atau media untuk menyampaikan informasi. Anda dapat membuat sebuah konten menarik, menulis pada sebuah blog dan disampaikan kepada banyak orang. Bayaran yang didapat biasanya dari seberapa banyak dan seringnya orang mengunjungi blog Anda dalam sekali klik.

Tips agar membuat blog Anda banyak dikunjungi yaitu buatlah konten yang menarik (baik isi, judul dan sebagainya), lakukan pemasaran seperti rajin-rajin melakukan promosi blog Anda atau dengan memasang iklan, pelajari juga SEO agar blog Anda selalu pada peringkat atas pada pencarian.

5. Membuka Konter Pulsa

Konter pulsa banyak dibutuhkan baik di desa maupun perkotaan. Modal berupa pembelian etalase, saldo dan kartu perdana. Pun Anda dapat menambah dengan membeli aksesoris HP sebagai pelengkap Anda. Bahkan untuk modal pembelian saldo bisa dimulai dari Rp50.000 hingga Rp300.000.

6. Laundry


Semakin hari, orang-orang semakin disibukan dengan berbagai aktifitas. Hal ini membuat orang-orang memilih segalanya dengan serba instan. Begitu juga dengan mencuci. Laundry merupakan usaha yang cukup menjanjikan, Anda hanya tinggal merekrut karyawan untuk membatu pekerjaan yang memang tidak bisa hanya dilakukan sendiri saja.

7. Warung Makan


Membuka warung makan bisa Anda lalukan di halaman rumah sendiri. Apalagi jika tempat yang Anda punya terbilang strategis dan dekat dengan keramaian.


Selain hal-hal di atas, sebenarnya masih banyak sekali usaha kecil-kecilan yang bisa Anda pilih. Sesuai dengan situasi dan kondisi yang Anda alami.

Nah, setelah mengetahui jenis usaha apa yang akan Anda jalankan. Selanjutnya adalah meningkatkan pemasaran dengan rajin-rajin melakukan promosi. Promosi bisa dimulai dengan memberikan teaster kepada orang-orang terdekat untuk mengetahui sejauh mana kualitas usaha yang Anda jalani.

Lakukan pula pelayanan yang baik, sehingga konsumen pun betah dan menjadi pelanggan tetap Anda. Sekali-sekali lakukan evaluasi dengan melakukan banding-banding produk Anda dengan orang lain. Lihat apa yang sekiranya harus Anda upgrade, karena inovasi juga penting untuk sebuah usaha sehingga tidak membosankan para pelanggan.

Beberapa Manfaat Menjalani Usaha Rumahan

Beberapa manfaat yang bisa didapat saat melakukan usaha sampingan:

-Keuntungan dalam melakukan pembayaran lain. Karena Anda memiliki pemasukan tidak hanya dari satu jalur saja.

-Memiliki kontrol terhadap usaha. Apabila putusnya satu usaha, Anda masih memiliki usaha sampingan lain. Sehingga tidak terlalu mempengaruhi secara dalam terhadap finansial keluarga.

-Pekerjaan rumah masih bisa dilakukan.

-Santai, karena waktu sepenuhnya Anda yang mengatur.

-Tetap dapat berkumpul dengan keluarga tercinta dan perhatian penuh.

-Anda adalah bosnya.


Itulah beberapa rekomendasi dan Contoh Usaha Rumahan Sambil Momong Anak Untuk Ibu rumah tangga yang bisa Anda coba. Dan jadilah IRT yang multitalenta dengan usaha yang akan Anda geluti. Sukses Selalu. Sekian.


Thanks for reading & sharing Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah

Previous
« Prev Post
window.location.toString();if (uri.indexOf("?m=1","?m=1") > 0) {var clean_uri = uri.substring(0, uri.indexOf("?m=1"));window.history.replaceState({}, document.title, clean_uri);}