Home » » 5 Usaha di daerah Sepi atau Pinggiran kota, Ketahui Dulu Peluangnya!

5 Usaha di daerah Sepi atau Pinggiran kota, Ketahui Dulu Peluangnya!

Posted by Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah on Monday, June 24, 2019

Ingin usaha di daerah sepi? Pastikan jangan fokus pada modal dan persiapkan, kalian juga pastikan potensi daerah, kebutuhan dan budaya masyarakat setempat. Hal ini penting penting, sebab bisa mempengaruh daya beli, apalagi yang dijual adalah produk yang sifatnya harian, seperti makanan siap saji. Tapi nanti dulu, yang dimaksud daerh sepi itu seperti apa, apakah seperti di pedesaan, pegunungan, jalur perbatasan atau kota mati? Jadi perlu pemahaman yang memang tidak praktis, sebagai pelaku usaha harus peka terhadap hal hal diluar usaha, tetapi tetap bisa mendukung keberhasilan usaha.

Alasan logis memilih daerah sepi sebagai usaha adalah tidak ada pesaing, belum banyak pesaing. Operasional murah dll. Itu boleh boleh saja menjadi dasar pemikiran kalian untuk usaha dagang atau jualan, tapi resikonya memang pembelinya lebih sedikit. Mungkin kalian juga menganggap daerah ramai, saingannya ketat, operasionalnya mahal seperti tempat dan pajak. Apalagi dari segi modal, kalian merupakan kelas pemodal rendah, tentu tidak cocok. Jadi mungkin alasannya. Sekarang tinggal bagaimana menganalisa peluang usaha didaerah sepi yang akan kaliana jadikan tempat usaha.

Mengenal Potensi daerah sepi untuk usaha


Mungkin kalian berpikir, usaha apa yang cocok di daerah sepi? Misal desa terpencil, pegunungan, daerah perbatasan dan lainnya. Ingat, jangan asal menunjuk tempat, sebab karakter tempat berbeda beda. Pertama kita mengenal dulu desa terpencil, kira kira kebutuhan pokoknya apa saja, apa masalahnya dan apa yang belum ada. Secara umum desa terpencil baik diperbatasn dan dipegunungan jauh dari aksses informasi internet, kebutuhan pokok secara grosir, belum kenal sistem perbankan, koperasi dan kebutuhan akan sara produksi pertanian seperti pupuk dan bibit serta obat obatan. Jadi bisa disimpulkan kan. Apa kira kira contoh usaha di daerah sepi kan? Biar mudah saya beri contoh beberapa yang sudah biasa dijalankan.

Warung Sembako Grosir


Mungkin disetiap kampung atau RT sudah ada tempat berjualan sembako, namun umumnya tidak terlalu lengkap. Ke pasarnya tidak setiap hari, yang update paling sayuran. Namun jika kalain sebagai pendatang berani menanam modal lebih pada warung sembako yang lebih besar, konsumen berangsur akan memilih yang akan lebih besar. Hal seperti sering saya temu didesa, apalagi pendatang berani membeli tempat strategis untuk berjualan. Tentu peluangnya sangat bersar dan bisa untuk jangka panjang. Perlu diketahui juga, warung sembako adalah contoh usaha yang menyediakan barang dibutuhkan setiap hari. Jadi setiap hari ada pemasukan. Sebab sesepinya tempat, ada manusia yang butuh makan.

Kredit keliling

Tipe masyarakat daerah terpencil adalah tidak mau mengeluarkan duit besar untuk kebutuhan sekunder dan tersier. Makanya para pendatang sangat senang dengan menerapkan jualan keliling dengan sistem kredit. Padahal yang dikredit hanya perabotan rumah tangga yang nilanya tidak begitu tinggi, namun sekarang barnag barang elektronik mulai laku di pedesaan. Karena listrik, interntet sudah masuk. Teman teman daerah saya, termasuk beberapa teman saya juga jadi juragan kredit barang memanfaat pemuda nganggur dan mencari tempat tempat yang terpencil jauh dari pusat perbelanjaan.
salah satu contoh usaha di daerah sepi adalah kredit barang keliling harian

KONTER PULSA, INTERNET DAN LISTRIK


Jangan berpikir daerah sepi tidak butuh ini, sebab daerah sepi justru belum lama mengenal teknologi. Kalau diperkotaan pembayaran pulsa, internet dan lsitrik sudah cukup dengan ponsel lewat m bangking internet banking dll. Jadi konter konter bnanyak yang tutup. Belum lagi banyak saingan. Kalau di daerah sepi di pedesaan masih berpeluang, apalagi internet masih susah. Konter+warnet masih sangat dibutuhkan.


Gymnastik (Pusat Olahraga)


Aapalagi kira kira usaha di daerah sepi yang bisa diusahakan? Daerah sepi tidak selalu identik dengan pedesaan, pegunungan dan perbatasan. Bisa jadi ditengah perkotaan yang sepi, atau lebih disebut dengan kota mati, yang hanya ada ruko ruko tutup, warung kelontong dan rumah penduduk. Kalau daerah ini biasa cocok dijadikan kantor, rumah produksi dll, Namun bisa juga untuk Gym atau pusat olahraga. Sebab sudah tidak lahan untuk olahraga untuk penduduk, jadi bisa menjadi alternatif kalian daripada turun ke desa terpencil.

Usaha Seputar pertanian

Kalau memang basisnya konsumen atau pembeli, tidak akan maskimal kalau membangun usaha di daerah sepi. Namun kalau basisnya usaha produksi pertanian, peternakan atau perkebunan justru sangat mendukung. Seperti daerah pegunungan atau desa, yang hasilnya memang bukan harian melainkan per panenan.


Itulah beberapa usaha di daerah sepi yang bisa kalian jalankan dengan berbagai macam pertimbangan lagi. Ini masih sekadar analisa biasa, kalian sebagai pelaku usaha harus lebih sepsifik lagi menganalisa tempat usaha dan juga strategi yang cocok untuk dijalankan. Apapun usahanya, juga istiqomah, Tuhan akan memberikan pintu rezeki, sekalipun usaha di daerah sepi dan jarang penduduk. Saya sendiri kadang menemui penjual ayam ditengah jalan yang jauh pemukiman. Depan, samping kanan kiri sawah. Tapi kok laris? Itu yang harus kita dalami sebagai pelaku usaha.

Thanks for reading & sharing Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah

Previous
« Prev Post
window.location.toString();if (uri.indexOf("?m=1","?m=1") > 0) {var clean_uri = uri.substring(0, uri.indexOf("?m=1"));window.history.replaceState({}, document.title, clean_uri);}