Home » , » Cara Membuka Usaha Toko Cat Bangunan

Cara Membuka Usaha Toko Cat Bangunan

Posted by Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah on Wednesday, May 15, 2019

Cat adalah bahan material yang penting dalam membangun rumah zaman sekarang. Dengan cat rumah dan properti didalam rumah akan menarik dan unik. Selain keindahan dari sisi penggunaan cat, cat memiliki fungsi melindungi agar lebih awet, tahan lama, dan anti gores.

Seiring menggeliatnya pasar properti dan pembangunan infrastruktur di era Presiden Jokowi kebutuhan cat pun terus meningkat. Kondisi seperti ini membuka peluang menjual cat cat kemasan, curah maupun kiloan dengan hadirnya toko toko bangunan, terutama daerah yang berkembang diluar jawa.

Sekalipun sudah banyak toko toko bangunan yang menjual aneka cat mencokol di Indonesia, namun belum ada usaha toko khusus cat yang lengkap dengan berbagai ukuran dan merk. Karena sebagian besar masih menganggap cat bukan bagian terpenting dalam sebuah bangunan jika dibanding kebutuhan lainnya seperti batu bata, semen dkk.
Cara Membuka Usaha Toko Cat

Namun kebutuhan cat juga tidak bisa diabaikan begitu saja, karena selain dibutuhkan saat membangun rumah saat awal, masyarakat membutuhkan cat untuk merenovasi dan pengecatan ulang (repainting) rumah, gedung, serta infrastruktur yang catnya mulai luntur serta properti yang perlu dicat agar lebih menarik dan awet seperti baru dibangun.

Itu dari sektor cat tembok, padahal yang butuh dicat itu tidak hanya properti tersebut. Ada banyak yang memerlukan cat seperti cat untuk kayu, besi atau cat kendaraan seperti cat motor dan mobil yang cukup banyak digunakan untuk repainting.

Untuk itu, peluang bisnis toko cat masih menguntungkan, apalagi belum banyak yang menggeluti sektor cat ini secara khusus.

Jika anda tertarik untuk membuka usaha toko cat, saya menawarkan dua cara yang bisa anda lakukan, yakni dengan cara franchise atau waralaba chat dan membuka sendiri dari nol.

Cara Franchise

Franchise adalah perikatan yang salah satu pihaknya diberikan hak memanfaatkan dan atau menggunakan hak dari kekayaan intelektual (HAKI) atau pertemuan dari ciri khas usaha yang dimiliki pihak lain dengan suatu imbalan berdasarkan persyaratan yang ditetapkan oleh pihak lain tersebut dalam rangka penyediaan dan atau penjualan barang dan jasa.

Secara sederhana, anda membeli paket usaha milik orang lain untuk dijual kembali dengan nama yang sama. Dalam hal ini, barang yang dijual berupa aneka jenis cat.

Perusahaan yang menyediakan progam franchise adalah toko cat wawawa, perusahaan ini sudah mengelola toko cat selama lebih dari 30 tahun. Artinya sudah terpercaya, memiliki banyak pelanggan serta memiliki produk produk dengan kualitas terbaik.

Toko cat wawawa memberikan penawaran franchise cukup menguntungkan untuk anda yang bisa baca detailnya tentnag prosedur franchise dibawah ini :
  1. Investor atau franchisor menyediakan tempat usahayang startegis. Kemudian TCWA akan men-survey tempat dan apabila tempat memadai, TCWA akan merenovasi bangunan.
  2. TCWA bertanggung jawab atas pemesanan, pembelian dan pengaturan stock barang, perekrutan dan training karyawan, perbaikan dan pemeliharaan barang-barang toko seperti komputer, rak barang, dan barang kebutuhan toko. Jadi anda tinggal mengontrolnya saja dan menikmati keuntungan dari penjualan cat.
Modal untuk franchise
  • tempat siap usaha dengan bangunan minimal 140 m2,dengan minimal lebar depan 6m.
  • uang Rp. 5.000.000,- untuk survey tempat.
  • uang Rp. 195.000.000,- untuk renovasi bangunan.
  • uang Rp. 500.000.000,- untuk stock barang (dibagi 4 tahap masing-masing Rp.125.000.000,-
Lebih lengkap mengenai informasi waralaba toko cat, silakan kunjungi tokocatwawa.com

Caramembuka usaha toko cat sendiri

Membuka usaha toko sendiri memang lebih rumit, karena harus menyiapkan semuanya sendiri dari pendirian, sampai pengadaan barangnya, namun keuntungn yang didapat dari usaha sendiri lebih banyak karena tidak ada biaya royalti seperti franchise.

Dalam membuka usaha toko sendiri ada 3 tahap penting agar berjalan lancar, meliputi :

Memilih lokasi startegis

Lokasi sangat menentukan keberhasilan usaha baik usaha sendiri maupun franchise, karena lokasi menentukan tingkat penjualan barang. Untuk lokasi usaha toko cat, bijaknya memiliki lokasi yang mudah diakses konsemen sepert dipinggir jalan dan berada pada daerah yg baru berkembang,tapi tidak menutup kemungkinan yg padat penduduk/atau daerah yg sudah berkembang seperti ibu kota,pasti membutuhkan renovasi.

Mencari distributor cat yang lengkap dan terpercaya

Setelah berhhasil menentukan lokasi yang tepat barulah mencari distributor cat yang lengkap dengan berbagai ukuran kemasan, kiloan mauun curah, warna dan berbagai merk yang sudah dipercaya di Indonesia. Pilihlah distributor yang mau menyetok barang ke toko anda sesuai waktu anda dibutuhkan, sehingga anda tidak memerlukan kendaraan untuk mengambilnya,

Selain cat sendiri, anda juga jangan lupa menyediakan perlengkapan cat, seperti halnya tiner, kuas dan perlengkapan pendukung lainnya. Anda bisa cek, beberapa distributor toko cat dibawah ini yang saya rekomendasikan :

http://putraidaman.co.id/
http://www.karyacitracemerlang.com/

Promosi dan startegi pemasaran

Point penting terakhir adalah mengenai promosi dan strategi pemasaran. Point penting sekali bagi anda yang emulai usaha toko cat sendiri. tidak franchise, karena kalau franchise sudah memiliki nama dan pasar, berbeda dengan yang meirntis sendiri, harus ektra dalam promosi agar penjualan meningkat.

Strategi promosi paling mudah adalah sosial media seperti facebook, Ig dkk. Namun anda juga perlu memasang papan nama dipinggir jalan yang besar yang berisiinformasi nama toko,alamat, produk yang dijual serta aneka promosi disitu.

Pemasarannya adalah bisa pesan lewat sms dan siap antar ke daerah terdekat disekitar lokasi anda agar memanjakan konsumen. Kalau konsumen nyaman, pasti akan datang lagi suatu saat nanti.

Baik buka toko cat sendiri atau franchise keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing yang bisa menjadi pertimbangkan anda. Sekian, semoga bermanfaat.

Thanks for reading & sharing Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah

Previous
« Prev Post
window.location.toString();if (uri.indexOf("?m=1","?m=1") > 0) {var clean_uri = uri.substring(0, uri.indexOf("?m=1"));window.history.replaceState({}, document.title, clean_uri);}